Halo, Honda Lovers
Sistem Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) telah diterapkan oleh Korps Lalu Lintas pada beberapa wilayah, yang merupakan sebuah sitem penegakan hokum di bidang lalu lintas yang berbasis teknologi informasi dengan memanfaatkan perangkat elektronik berupa CCTV yang dapat mendeteksi berbagai jenis pelanggaran lalu lintas. Dengan adanya ETLE dapat mengetahui langsung antara petugas dengan pelanggar lalu lintas seperti pelanggaran lampu merah, ganjil-genap,pelanggaran marka jalan.dll Maka dari itu pengemudi harus lebih berhati dan waspada agar selalu tertib dalam berkendara.
Anda bisa perhatikan beberapa hal di bawah ini saat berkendara agar terhindar dari pelanggaran lalu lintas, diantaranya :
- Dilarang Bermain Gadget
Selama berkendara tentunya membutuhkan focus dan konsentrasi agar tetap aman dan menjaga keselamatan, berkendara dengan bermain gadget (menelepon, membalas pesan, membuat konten) tentu saja bisa mengakibatkan kecelakaan bahkan hingga fatal. Apbila berkendara dengan bermain gadget dan tertangkap kamera ETLE maka sudah dipastikan akan kena tilang, sehingga sebaiknya adalah menghindari bermain gadget selama berkendara.
- Dilarang Belok Tanpa Sinyal Lampu Sein
Sebelum sampai di persimpangan yang akan dituju akan lebih baik untuk menyalakan lampu sein sebagai tanda ke pengendara lain, dengan begitu pengguna jalan bisa siap dan mengantisipasi pergerakan mobil untuk mencegah kecelakaan dan pertikaian.
- Dilarang Melanggar Rambu Lalu Lintas
Hal ini terdengar klise tapi dalam kenyataannya masih banyak pengguna jalan yang tidak mematuhi aturan lalu lintas seperti melanggar lampu merah, saling berebut jalan. Padahal aturan lalu lintas dibuat untuk ketertiban dan keamanan semua orang.
- Dilarang Bersikap Egois
Jangan melakukan tindakan egois yang bisa membuat orang lain marah , contohnya menyerobot antrian di tol, pom bensin atau menggunakan bahu jalan untuk menyalip kendaraan lain, perlu diingat bahwasanya pengguna jalan tidak hanya kita sendiri namun ada pengguna jalan lain sehingga sebaiknya sama sama bersikap adil dan bijak
- Dilarang Menggunakan Klakson Semaunya
Klakson memang diciptakan untuk memberi isyarat atau peringatan kepada sesame pengguna jalan lainnya. Namun dalam penggunaanya tidak bisa sembarangan dan bisa menganggu pengguna jalan lain, gunakan klakson cukup dengan menekan 1 kali sebagai isyarat.
Untuk menjaga keamanan, ketertiban, kenyamanan selama berlalu lintas kita tentu wajib mematuhi aturan dan etika saat berkendara agar tidak merugikan pengguna jalan lain dan yang terpenting tidak melanggar peraturan.
Baca Juga : Perhatikan Ini, Perawatan Mobil Selama Musim Hujan